Penyebab Penyakit TBC Dan Cara Pencegahannya Agar Tidak Tertular

Penyebab Penyakit TBC Dan Cara Pencegahannya Agar Tidak Tertular

Akhir-akhir ini makin banyak iklan informasi mengenai penyakit TBC. Ga heran pemerintah selalu mesosialisasi penyakit ini . TBC adalah penyakit yang mematikan karena di Indonesia 3 orang meninggal  permenitnya. Yuk kita kenali penyebab penyakit TBC dan cara mengatasinya.

Tanggal 19 Maret 2018  di ruang rapat lantai 3 Gedung Professor Dokter Suyudi  Kemenkes RI Jakarta selain memperingati Hari TBC Sedunia dihari yang sama diadakan juga lokakarya blogger dengan tema “Peduli Tuberkulosis, Indonesia Sehat”

Apa Penyebab Penyakit TBC ?

Tuberkolosis adalah salah satu penyakit tertua di Indonesia. TBC ditemukan oleh Robert Koch pada tanggal 24 Maret 8 April 1882 . Penyebab Penyakit TBC  adalah bakteri Mycobacterium Tuberculosis . Dulu untuk mengetahui seseorang mengidap penyakit TBC bisa dicek dari dahaknya. Sekarang dengan perkembangan teknologi ada  tes TCM ( Tes Cepat Molekur) untuk mempercepat diagnosa apakah pasien bebas TBC atau terkena TBC.

 Dirjen P2P (Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit) Dr.Anung Sugihantono M.Kes
Dirjen P2P (Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit) Dr.Anung Sugihantono M.Kes

Diawal acara  Pak Andi – Kemenkes memberitahu klo  Indonesia mempunyai beban penyakit TBC yang tinggi, tantangannya pun banyak seperti resistensi terhadap obat. Hal apa saja yang harus dilakukan dan bagaimana sikap pengidap TBC dan orang-orang sekitarnya  pak Dr.Anung Sugihantono M.Kes dari Dirjen P2P (Pencegahan Dan Pengendalian Penyakit) menjelakan lebih dalam.

Selanjutnya disesi dr Pandu Riono, beliau memaparkan “Mungkinkah Eliminasi Tuberkolosis di Indonesia?”  Hal ini disimpulkan berdasarkan riset Kemenkes Di Indonesia itu ada 1,4 juta orang yang terkena TBC, dan mereka itu yg ditemukan dan terindentifikasi. Masih banyak yang belum terdeteksi.

dr Pandu Riono Menjelaskan penyebab penyakit tbc dan cara mencegahnya agar tidak menular
dr Pandu Riono Menjelaskan penyebab penyakit tbc dan cara mencegahnya agar tidak menular

Sebagian besar orang taunya TBC hanya menyerang paru tapi sebetulnya TBC bisa  menyerang ke bagian lain seperti tulang dan kulit. TBC ga hanya menyerang orang miskin saja, ada beberapa contoh orang-orang besar yang meninggal karena TBC seperti Chairil Anwar, Jenderal Sudirman.

Jika ciri-ciri TBC sudah terlihat seperti sering batuk berdahak terus hingga 2 minggu,  keluar keringat dingin di malam hari tanpa sebab, nafsu makan berkurang badan semakin kurus kalau sudah ada gejala seperti itu sebaiknya dikonsultasikan ke dokter  di rumah sakit/puskesmas/klinik terdekat, langsung meminta tes CPM. Jika kamu adalah penderita TBC berusaha tenang karena berobat dengan teratur paling minimal 6 bulan karena biaya sekarang obatnya gratis

Cara Pencegahannya Agar Tidak Tertular TBC

Lebih baik mencegah daripada mengobati, tips mencegah TBC  dengan menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat diantaranya dengan
1. Menjemur alat tidur.
2. Membuka jendela dan pintu setiap pagi agar udara dan sinar matahari masuk
3. Memakan makanan bergizi,
4. Tidak merokok dan minum minuman keras

5. Rutin berolahraga.

6. Berikan Imunisasi BCG pada setiap bayi untuk mencegah terjadinya TBC yang berat

Ketika positif mengidap TBC, diharapkan Pasien TBC meminum OAT  ( Obat Anti TBC ) secara lengkap dan teratur sampai sembuh dan Pasien TB menutup mulutnya ketika bersin dan batuk.

Apabila batuk gunakan masker atau gunakan lengan untuk menutup hidung dan mulut, tisu yang telah digunakan langsung dibuang dan mencuci tangan dengan sabun dan air yang mengalir dan tidak membuang dahak sembarangan.

Acara semakin lengkap karena ada bukti nyata TBC bisa disembuhkan dan dampak TBC bagi diri sendiri dan lingkungan terdekat.

Pak Edi salah satu mantan pasien TBC yang telah sembuh
Pak Edi salah satu mantan pasien TBC yang telah sembuh

Mendengarkan pak Edi bercerita mengenai pengalaman hidupnya bikin saya terharu. Dengan terbata-bata pak Edi bercerita awal beliau mengidap TBC.

“:Saya perokok berat, peminum alkohol, hidup tidak jelas menyebabkan saya mengidap TB” Ujar Pak Edi

Dampak dari gaya hidup yang salah, pak Edi mengidap TBC SORO (sensitif obat Dan resisten obat) atau IMBR yang membutuhkan waktu 2 tahun untuk bisa sembuh. Perjalanan pak Edi  untuk sembuh memang berliku mulai dikucilkan dari lingkungan terdekat, rasa sakit yang diderita,  waktu penyembuhan yang lama.

Apalagi dampak dari TB SORO adalah efek halusinasi dan  pengaruh obat bikin Pak Edi insomnia. Baru bisa tidur pas jelang subuh , sedangkan pagi harus ke RS lagi untuk berobat tapi semua akhirnya berbuah manis dengan adanya sertifikat klo pak Edi sudah sembuh dari TBC.

Saat ini pak Edi dan teman-teman yang sudah sembuh dari TBC melakukan gerakan untuk mesupport para pengidap TBC yang sedang dalam proses penyembuhan. Bersama komunitas PETA (PEjuang TAngguh) mesupport para pasien TBC.

Penyakit TBC klo tidak ditangani secara serius bisa mempengaruhi kualitas SDM Indonesia dimasa depan oleh karena itu bukan hanya peran pemerintah untuk mengentaskan TBC  tapi semua orang terlibat termasuk Happy friends dan saya.

Saatnya lebih peduli Informasi mengenai TBC dengan melakukan aksi TOSS TB ( Temukan TB Obati Sampai Sembuh). Info lebih lanjut happy friends bisa dapatkan di http://www.ayotosstb.com/

 

 

About The Author

Comments (9)

  • Nefertite Fatriyanti

    TBC menjadi concern semua kalangan untuk berperan serta memerangi dengan cara masing-masing

  • Ade UFi

    Wah rokok dan alkohol juga bs menyebabkan kena TB kah? Mgkn karena paru2nya jadi rusak kali ya.

  • Rach Alida Bahaweres

    Mba, butuh waktu berapa lama ya hingga seseorang dikatakan benar-benar sembuh dari TBC sehingga tak kambuh lagi?

  • mira utami

    mulai dicegah penularannya karena harus tuntas dan bisa sembbuh dengan pengobtan yang benar dan sabar pastinya.

  • mira utami

    mulai dicegah penularannya karena harus tuntas dan bisa sembbuh dengan pengobtan yang benar dan sabar pastinya. Semoga semakin banyak yang peduli

  • Leyla

    Penyakit ini termasuk penyakit mematikan ya kalau gak tekun berobat.

  • Tina Sindi

    Serem ya TBC ini, kita ga pernah tahu orang terkena TBC atau tidak. Jadi penting jg kalau dijalan pakai masker ya….buat jaga²

  • Dewi Nuryanti

    Semoga 2030 Indonesia bs bebas TB ya. Apalagi sekarang pengobatan TB gratis loh termasuk obatnya.

  • April Hamsa

    Orang mungkin masih banyak yang kurang terbuka soal penyakit TBC-nya krn malu, takut dikucilkan dll kali ya mbak. Jd data yang terungkap ttg penderitanya msh dikit.
    Untung ada kampanye2 kyk TOSS ini semoga makin mengedukasi masyarakat bahwa TBC bisa disembuhkan TFS

Leave Comment